Monster Hunter Game Paling Laku Di Jepang Selama 4 Minggu
Sony Interactive Entertainment telah merilis chart penjualan game PS4 untuk pasar Jepang antara tanggal 12 Februari sampai 18 Februari. Dalam chart tersebut mungkin kamu tidak akan terkejut karena beberapa game yang ada di top chart adalah game yang beberapa waktu belakangan memang sedang dalam performa penjualan terbaik.
Monster Hunter World kembali memimpin chart ini dan berhasil mengalahkan pendatang baru yakni Secret of Mana yang berhasil membuat Dynasty Warrior 9 turun satu peringkat ke peringkat ke 3. Untuk Secret of Mana sendiri memimpin di puncak klasemen pada penjualan game PS Vita.
Hal yang cukup menarik adalah Sword Art Online: Fatal Bullet berhasil bertahan dengan tidak turun terlalu banyak hasil penjualannya. SAO hanya turun 2 peringkat dari nomor 4 ke nomor 6. Disisi lain Dragon Ball FighterZ yang sebelumnya menempati peringkat ketiga, sekarang turun drastis di peringkat ke 11.
Sementara game dengan grafis yang luar biasa, Shadow of the Colossus berhasil naik satu peringkat dari peringkat 8 ke peringkat 7.
Menarik untuk melihat seberapa lama Monster Hunter World akan melanjutkan keperkasaannya dalam penjualan game PS4 di Jepang. Berikut ini adalah daftar lengkapnya.
1. Monster Hunter World
2. Secret of Mana
3. Dynasty Warriors 9
4. Mirror’s Edge: Catalyst
5. Battlefield 1 Revolution
6. Sword Art Online: Fatal Bullet
7. Shadow of the Colossus
8. Abzu
9. Undertale
10. Need for Speed Payback
11. Dragon Ball FighterZ
12. Toaru Majutsu no Virtual-On
13. FIFA 18
14. Firewatch
15. Minecraft: PlayStation 4 Edition
16. Dragon’s Crown
17. Dragon Quest III
18. Need for Speed
19. Pro Evolution Soccer 2018
20. Star Wars Battlefront II
Post a Comment